3 Alasan Utama Terjadinya Ruam Popok

Assalamualaikum..Halo..



dokumen pribadi


Umum nya Bayi mempunyai kulit yang sangat sensitif. Sehingga segala yang berkaitan dengan hal tersebut perlu untuk diperhatikan dengan baik. salah satu nya moms bisa memilih pakaian yang berbahan lembut, nyaman dan berlabel aman untuk kulit sensirif. Begitu juga dengan pemakaian produk yang langsung berinteraksi dengan kulit seperti sabun, sampo, hingga popok bayi. Anda perlu untuk memilih produk tersebut yang selain nyaman digunakan juga tidak akan membuat iritasi pada kulit bayi.


Untuk pemilihan popok juga perlu diperhatikan. Karena memilih popok yang salah akan membuat kulit bayi mengalami iritasi dan ruam popok. Untuk mencegah ruam popok pada kulit bayi, Anda bisa untuk mengetahui alasan utamanya berikut ini sehingga akan lebih mudah untuk melakukan pencegahan ruam popok pada kulit bayi:

 

  1. Makanan baru

Alasan utama dari ruam popok yang terjadi adalah karena menu MPASi 6 bulan yang sudah dikonsumsi bayi. Setelah 6 bulan, maka bayi sudah bisa diberikan makanan pendamping ASI. Bayi mulai bisa diberikan makanan padat yang bisa dikonsumsi. Seperti buah-buahan dan sayuran yang bergizi dan bisa dikonsumsi. Akan tetapi apabila memberikan buah yang asam maka akan lebih mudah membuat kulit bayi mengalami iritasi yang menyebabkan ruam.

 

  1. Popok terlalu ketat

Hal selanjutnya yang membuat ruam popok adalah karena popok yang terlalu ketat. Pemakaian popok yang ketat selain tidak nyaman juga akan membuat bayi lebih mudah mengalami iritasi. Hal tersebut karena tidak ada sirkulasi udara yang baik. Sehingga membuat kulit tidak bisa bernapas dan membuatnya mudah mengalami ruam dan juga bercak merah.

 

  1. Popok yang lembab

Penyebab terakhir yang bisa diketahui sehingga dapat menjadi cara mengatasi ruam popok adalah karena popok yang lembab. Popok harus sering diganti sehingga tidak menimbulkan ruam popok. Oleh karena itulah Anda bisa menggunakan produk dari Merries yang mempunyai teknologi alarm penanda ppipis. Dimana ketika garis kuning sudah biru menandakan bahwa popok harus segera diganti. Hal ini akan efektif untuk menghindari popok menjadi lembab dan membuat iritasi hingga ruam pada kulit.


Semoga Bermanfaat

Posting Komentar

0 Komentar